TRIBUN-VIDEO.COM - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya terus menyelidiki penyebab kecelakaan bus Transjakarta yang menghantam pos polisi di simpang Cililitan, Jakarta Timur pada Kamis (2/12/2021) kemarin.
Insiden yang menyebabkan satu orang luka itu diketahui terjadi sehari setelah insiden senggolan antara bus Transjakarta dengan mobil di lokasi yang sama. Hingga kini polisi masih mengecek CCTV dan memeriksa pengemudi bus Transjakarta itu.
"Kami lakukan pemeriksaan baik pengemudi, saksi, teknisi, maupun CCTV yang di dashboard dan di lokasi," ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono saat dihubungi, Jumat (3/12/2021).
Argo menyebut hingga kini pihaknya belum bisa memastikan penyebab pasti kecelakaan tersebut. Hal itu dikarenakan pihak kepolisian masih mendalami keterangan para saksi.
"Hari ini kita periksa saksi-saksi dulu, setelah itu baru bisa ditentukan apakah ada unsur kelalaian di sana. Kita juga cek kondisi fisik kendaraan bus itu layak atau tidak," kata Argo.
Seperti diketahui, kecelakaan bus Transjakarta di di seberang PGC Cililitan mengakibatkan satu korban luka.
Baca: Petugas Sterilisasi yang Jadi Korban Kecelakaan Transjakarta Sudah Membaik, Tapi Belum Bisa Dibesuk
Baca: Botol Air Timpa Pedal Gas, Bus TransJakarta Tabrak Pembatas Jalan di Depan Ratu Plaza Jakarta
Kasie Laka Lantas Polda Metro Jaya Komisaris Eko Setio Budi Wahono menjelaskan korban langsung dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Meski begitu, Eko tidak menjelaskan secara rinci terkait identitas korban tersebut.
"Korban bukan sopir," kata Eko.
Sementara itu, Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Angelina Betris, menyebut jika kecelakaan itu dialami bus Transjakarta rute 5C yang hendak berputar balik.
Menurutnya, saat putar balik di persimpangan PGC itu, bus tidak mendapat lajur yang pas dan menabrak pos polisi hingga mencelakai petugas patroli sterilisasi jalur Transjakarta.
"Petugas sterilisasi jalur yang terimbas kecelakaan tersebut langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan," kata Betris dalam keterangan tertulisnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Polisi Masih Selidiki Penyebab Bus Transjakarta Hantam Pos Polisi di PGC Cililitan
# AKBP Argo Wiyono # Bus Transjakarta Tabrak Separator # Bus Transjakarta Tabrak Pos Polisi # TransJakarta # Pos Polisi PGC Cililitan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.