TRIBUN-VIDEO.COM - Selain merawat wajah, merawat kuku sama pentingnya.
Memiliki kuku yang berkilau akan membuat seseorang bisa tampil lebih memesona dan percaya diri.
Agar kuku berkilau, tak membutuhkan biaya mahal.
Pasalnya kamu bisa membuat kuku mengkilap alami dengan bahan alami yang ada di rumah.
Berikut ini cara membuat kuku mengkilap dengan bahan alami, antara lain:
1. Bawang putih
Bawang putih adalah salah satu bahan yang bisa digunakan untuk merawat kuku tangan dan kaki.
Bawang putih bisa membantu membersihkan kuku kotor dan membuatnya lebih berkilau.
Bahkan, bawang putih juga mampu mengangkat kuman dan bakteri yang menempel pada kuku.
Cara membuat kuku berkilau secara alami, hanya perlu menyiapkan satu siung bawang putih yang sudah dikupas.
Kemudian oleskan bawang putih secara perlahan pada kuku tangan dan kaki.
Baca: 3 Rekomendasi Kuteks Kuku Khusus untuk Anak Kecil
2. Air garam
Merawat kuku dengan air garam juga dapat membuat kuku mengkilap.
Merendamnya secara rutin akan membuat kuku nampak lebih bersih secara alami, mengkilap, dan sehat.
Cara membuat kuku berkilau secara alami hanya perlu menyiapkan air hangat dalam wadah.
Tambahkan garam secukupnya dan aduk hingga garam larut. Jika dirasa sudah larut sempurna, rendamlah kuku tangan dan kaki beberapa saat.
Lakukan rendaman secara berulang dengan jeda beberapa saat.
Baca: 5 Rekomendasi Brand Kuteks Terbaik untuk Kamu yang Ingin Tampilan Kuku yang Lebih Sehat dan Cantik
3. Lemon
Lemon bisa digunakan untuk merawat kuku menjadi berkilau secara alami.
Hal ini disebabkan karena kandungan vitamin C dalam lemon.
Kandungan inilah yang akan mengangkat sel-sel mati atau sisa-sisa cat pada kuku.
Perawatan dengan lemon akan membuat kuku menjadi lebih mengkilap.
4. Lidah buaya
Lidah buayabaik untuk menjaga kesehatan kuku, salah satunya membuat kuku menjadi lebih bersih dan berkilau.
Cara membuat kuku berkilau secara alami dengan menyiapkan gel lidah buaya yang masih segar.
Kemudian, oleskan gel lidah buaya ke kuku jari tangan maupun jari kaki.
Diamkan selama 15-30 menit agar gel tersebut bekerja untuk membuat tampilan kuku terlihat bening dan berkilau.
Apabila sudah 15-30 menit, bilas jari-jarimu dengan menggunakan air hangat.
5. Kulit semangka
Jangan buang kulit semangka karena baik gunakan untuk membersihkan kuku.
Selain dapat membuat kuku nampak lebih bersih, kulit semangka juga akan membuat kuku lebih mengkilap.
Cara membuat kuku berkilau secara alami hanya perlu menggosokkan kulit semangka pada kuku tangan dan kaki.
Tunggu sampai air kulit semangka pada kuku mengering.
Jika sudah, bersihkan dengan tisu atau handuk hingga kuku nampak mengkilap.(TribunShopping/Reni Dwi Pratiwi)
# kuteks # kuku # perawatan # Bahan Alami
Baca berita lainnya terkait kuku
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul Tanpa Kuteks, Ini 5 Cara Merawat Kuku agar Mengkilap dengan Bahan Alami
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.