TRIBUN-VIDEO.COM - Desa Tetebatu menjadi satu di antara tiga desa yang wakili Indonesia dalam ajang Best Tourism Village 2021.
Lomba desa wisata dunia ini diselenggarakan Organisasi Pariwisata Dunia Perserikatan Bangsa-bangsa (UNWTO).
Berbagai pihak pemerintahan, khususnya pariwisata di Lombok Timur telah menyiapkan aspek untuk mengusung Desa Tetebatu menjadi salah satu pemenang desa wisata dunia.
Bahkan Ketua BPPD Lombok Timur, Muhammad Nursandi yakin jika Desa Tetebatu masuk menjadi salah sati pemenang di event tersebut.
"Berandai, besar kemungkinan kita bisa jadi bagian pemenang itu, karena dilihat dari kelengkapan dokumen dan kesiapan yang dilakukan oleh begitu banyak masyarakat dan pemerintah. Sangat optimis bahwa Tetebatu akan jadi salah satu, semoga menjadi benar," ujar Muhammad Nursandi dalam Bincang Tribun Lombok pada Senin (4/10/2021).
Nursandi juga menjelaskan jika Desa Tetebatu menjadi desa yang yang sudah lengkap dokumennya untuk ikut ajang ini.
Sementara itu, Ketua Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Mataram Dr Halus Mandala menyebut jika semua desa yang diikutkan di Best Tourism Village memiliki peluang.
Baca: BINCANG TRIBUN LOMBOK: Peluang Desa Tetebatu di Ajang Best Tourism Village UNWTO 2021
Baca: Pengelola Homestay Tetebatu Dibekali Tambahan Ilmu, Jelang Lomba Wisata Dunia
"dari tiga dari Indonesia, semua punya peluang. Sekarang bergantung pada tim assessor itu yang jadi kunci, kita tidak tahu yang mana yang mendapat penilaian maksimal dan mana yang kurang maksimal," jelas Dr Halus Mandala.
Dr Halus menjelaskan beberapa hal penting yang harus dimaksimalkan jika ingin Desa Tetabatu menjadi pemenang desa terbaik dunia.
"Saya perlu mengingatkan, kita masih butuh rambu-rambu lalu lintas menuju Desa Wisata harus diperjelas, ini penting," lanjutnya.
Nursandi mengungkap jika rambu-rambu lalu lintas telah selesai dipasang belum lama ini.
"Sampun (sudah) digarap nama jalan dan petunjuk arah," sahur Nursandi.
"Yang kedua, pusat informasi harus maksimal, ada informasi yang digital dan ada yang informasi non digital, kalo saya sebagai assessor itu penting," lanjut Halus Mandala.
"Jika itu bisa dipenuhi, Insyaallah Desa Tetebatu berpeluang besar jadi desa terbaik, saya berharap ini segera diwujudkan," terang Halus Mandala.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Ketua STP Mataram Sebut Desa Tetebatu Bisa Jadi Wisata Terbaik Dunia, Namun Ada yang Perlu Dipenuhi
# Tetebatu # Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) # Mataram # Lombok
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.