TRIBUN-VIDEO.COM - Rumah tangga komedian Sule dan Nathalie Holscher tengah jadi sorotan lantaran diisukan sedang dalam kondisi yang kurang baik.
Ditengah kabar itu, sosok model Tisya Erni kemudian terseret lantaran disebut sempat dekat dengan Sule.
Hal itu juga lantaran Tisya yang belum lama ini mengaku kerap berbals pesan dengan sumai Nathalie Holscher itu.
Tisya Erni merupakan model yang kemudian terjun ke dunia musik pada tahun 2020.
Tisya besar dan lahir di Kendari, Sulawesi Tenggara pada tanggal 24 Juli 1995.
Dikutip dari TribunCirebon.com, wanita itu memiliki hobi bernyanyi dan berdansa lagu-lagu Latin.
Sebelum terjun ke dunia hiburan, Tisya Erni mengaku berasal dari sebuah keluarga yang sederhana.
Baca: Nathalie Holscher Tiba-tiba Hapus Semua Foto dan Video Bareng Sule hingga Unggah Foto saat Menangis
Baca: Tangisan Nathalie Holscher Pecah setelah Hapus Semua Foto Sule dari Instagramnya, Ada Apa?
Disebutkan Ayahnya merupakan sopir taksi sedangkan ibunya penjual kue tradisional.
Bahkan Tisya juga mengaku keluarganya kerap mendapat hinaan dari tetangga.
Selain itu disebutkan Tisya juga sempat bekerja sebagai sales alat kesehatan, hingga merantau ke Jakarta dan suskses menjadi model dan host aplikasi media sosial.
Sebelumnya, sosok Tisya Erni mendadak heboh diperbincangkan ditengah isu rumah tangga komedian Sule dan Nathalie Holscher.
Pasalnya, belum lama ini model cantik itu mengaku sempat mengobrol dengan Sule melalui DM Instagram hingga video call.
Namun, Tisya Erni enggan membeberkan apakah mereka masih berhubungan setelah Sule menikah dengan Nathalie Holscher. (Tribun-video.com/TribunCirebon.com)
# TRIBUNNEWS UPDATE # Tisya Erni # Sule # Nathalie Holscher # Sulawesi Tenggara # Model
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Sosok Tisya Erni, Model yang Sempat Dekat dan Video Call dengan Sule, Pernah Main di Ikatan Cinta
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.