Salshabilla Adriani Minta Maaf dan Ganti Semua Kerusakan setelah Tabrak 2 Mobil di Kemang

Editor: Aprilia Saraswati

Video Production: Desy Noormawati Amalia

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM  - Salshabilla Adriani membantah sedang dipengaruhi minuman beralkohol atau mengonsumsi narkoba, Selasa (15/12/2020) malam.

Ketika itu mobil yang sedang dikendarai Salshabilla Adriani menabrak dua mobil ketika melintas di Jalan Raya Kemang, Jakarta Selatan.

Salshabilla Adriani lewat manajemennya membenarkan, kecelakaan tersebut terjadi bukan karena ada pengaruh minuman keras dan narkoba.

"Hasil urin di Polres Metro Jakarta Selatan sudah membuktikan bahwa Salshabilla Adriani negatif," kata Ismi Pricila, Head of Talent MADE Entertainment, Rabu (16/12/2020) sore.

MADE Entertainment adalah manajemen artis yang menaungi Salshabilla Adriani.

Ismi Priscila menegaskan, Salshabilla Adriani yang sekarang berusia 19 tahun itu sudah menyelesaikan kejadian tersebut di Polres Metro Jakarta Selatan.

"Salshabilla Adriani dan korban yang ditabrak menyelesaikan perkaranya secara kekeluargaan di polres," ucapnya.

Baca: Viral Video Salshabilla Adriani Tersenyum setelah Tabrak 2 Mobil, Disebut Mirip Isabella Guzman

Salshabilla Adriani juga akan mengurusi perbaikan dua mobil yang ditabraknya.

"Salshabilla Adriani bersedia mengganti seluruh kerusakan yang disebabkan oleh ketidaksengajaannya tanpa maksud apapun," ujar Ismi Pricila.

Salshabilla Adriani mengalami kecelakaan ketika melintas di Jalan Raya Kemang, Jakarta Selatan, Selasa pukul 19.30 WIB.

Saat kecelakaan tersebut terjadi, Salshabilla Adriani menabrak dua mobil, yakni Mazda hitam B 2546 TBK dan Mazda putih B 88 DEC.

Sementara Salshabilla Adriani diketahui mengendarai mobil Mercedes Benz hitam B 166 BEY.

Salshabilla Adriani dikabarkan sempat kabur usai menabrak dua mobil itu, namun kendaraannya dapat dihentikan warga.

Menurut saksi mata, ketika keluar dari mobil, Salshabilla Adriani terlihat sedang tidak stabil diduga karena mabuk. (Wartakotalive/Arie Puji Waluyo)

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Tabrak Mobil Saat Melintas di Kemang Raya, Salshabilla Adriani Minta Maaf dan Ganti Semua Kerusakan

 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda