TRIBUN-VIDEO.COM - Belum lama ini, kita mendengar kabar duka atas meninggalnya seorang perawat di RS Royal Surabaya akibat terpapar Virus Corona (Covid-19).
Perawat yang tengah mengandung empat bulan itu harus gugur akibat Covid-19 pada Senin (18/5/2020), lalu.
Dokter Spesialis Kandungan, dr Huthia Andriyana, Sp OG, mengatakan Covid-19 dalam masa kehamilan pasti akan berpengaruh.
Lebih lanjut, ia pun menerangkan mengenai seberapa besar pengaruh Covid-19 mengancam janin dalam kandungan ibu hamil yang terpapar virus ini.
Menurut Huthia, pada saat usia kehamilan memasuki trisemester pertama, sebenarnya belum ada data yang menunjukkan Covid-19 ini menyebabkan keguguran.
Lain halnya ketika kehamilan memasuki trisemester kedua atau di atas 14 minggu.
Pada usia sekitar trisemester kedua, Huthia menyebutkan, Covid-19 bisa menyebabkan persalinan prematur.
Simak video selengkapnya di atas!(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Perawat Hamil 4 Bulan Meninggal Akibat Covid-19, Dokter Jelaskan Ancaman Virus Corona Bagi Janin
Pengaruh Covid-19 bagi Janin Ibu Hamil yang Terpapar
Editor: Aprilia Saraswati
Reporter: Widyadewi Metta Adya Irani
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.